Majelis Dikdasmen Kab. Magelang bersama Forum Guru Muhammadiyah melaksanakan Workshop dan Rapat Kerja. Kegiatan tersebut diikuti oleh Kepala Sekolah/Madrasah Muhammadiyah dari jenjang SD/MI hingga SMA/SMK yang dilaksanakan di BBPPMPV Seni Budaya Yogyakarta pada 18-20 Mei 2022. Kegiatan tahunan ini sudah menjadi rutinitas positif untuk mengevaluasi dan merencanakan apa yang akan dilakukan selama satu tahun kedepan.

“Apa apa saja yang sudah kita laksanakan selama 1 tahun belakangan menjadi bahan kajian untuk kita jadikan evaluasi, dan kita mulai untuk merencanakan apa yang akan dilakukan pada setahun mendatang, dengan kegiatan yang sesuai visi dan misi sekolah muhammadiyah maupun sesuai dengan kondisi saat ini” terang Sukri, M.Pd selaku sekretaris Majelis Dikdasmen PDM Kab.Magelang.

Raker kali ini dibuka langsung oleh Ketua PDM Kabupaten Magelang, Drs. H. Jumari. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa guru harus berani dan percaya diri dalam menunjukkan Sekolah/Madrasah yang ditempati sehingga akan lebih banyak masyarakat yang mengenal Sekolah/Madrasah tersebut.

Disamping itu dipaparkan mengenai evaluasi dan rencana program kerja yang dipaparkan oleh masing-masing kepala sekolah/madrasah melalui sidang komisi masing – masing jenjang.  Peserta juga mendapatkan materi tentang Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) yang disampaikan oleh Untung Supriyadi, S.Pd.

Adanya raker ini diharapkan dapat tersusun program kerja sekolah yang baik dan terstruktur sehingga dapat terlaksanan dengan tuntas. (fen)

Post Author: Dikdasmen Pdm kab Magelang

One Reply to “Rancang Program Kerja Tahunan, Kepala Sekolah dan Madrasah Muhammadiyah di Kabupaten Magelang Ikuti Workshop dan Rapat Kerja”

  1. Semoga semakin membawa kepada kebaikan, sesuai amanah yg di berikan. Saling bersinergi saling membantu untuk maju bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *